OMHAX

Cara Memasang Remastersys di Ubuntu 12.04

Remastersys adalah aplikasi yang biasa digunakan oleh pengguna Sistem Operasi Linux Ubuntu atau Turunan Debian untuk membuat/ meracik Distro sendiri sehingga sesuai dengan keinginannya atau bisa digunakan untuk dibagikan kepada orang lain yang koneksi internetnya terbatas.

Remastersys Ubuntu

Remastersys is a free and open source program for Debian, Ubuntu-based, or derivative software systems that can:
  • Create a customized Live CD/DVD (a remaster) of Debian and its derivatives.
  • Back up an entire system, including user data, to an installable Live CD/DVD.
Sekarang kita akan langsung mempraktekkan Cara Memasang Remastersys di Ubuntu 12.04:

  1. Komputer/ Laptop harus tersambung ke Internet;
  2. Setelah tersambung dengan Internet, buka Terminal dengan cara tekan kombinasi tombol keyboard Ctrl + Alt + T;
  3. Setelah Terminal terbuka, ketikkan kode dibawah ini:
    sudo gedit /etc/apt/sources.list
  4. Tekan Enter, masukkan Password dan tekan Enter lagi;
  5. Akan terbuka sebuah Window Gedit Sources.list;
  6. Scroll mouse ke bawah dan ketikkan kode ini di bagian paling bawah:
    #Remastersys Precise
    deb http://www.remastersys.com/ubuntu precise main
  7. Setelah itu simpan dan tutup Window Gedit;
  8. Kembali ke Terminal, ketikkan kode dibawah ini kemudian tekan Enter:
    sudo apt-get update
  9. Tunggu beberapa saat. Setelah selesai, ketikkan kode berikut ini di Terminal untuk memasang Remastersys:
    sudo apt-get install remastersys
  10. Remastersys siap untuk dijalankan

    1 comment:

    Iklan Atas Artikel

    Popular Posts

    Bisidamu

    My daily experiences

    Iklan Tengah Artikel 1

    Iklan Tengah Artikel 2

    Iklan Bawah Artikel

    Advertising